Minggu, 10 November 2013

Jenis-jenis mesin bubut menurut ukuran, daya dan penggeraknyaJenis-jenis mesin bubut menurut ukuran, daya dan penggeraknya

Jenis-jenis mesin bubut menurut ukuran, daya dan penggeraknyaJenis-jenis mesin bubut menurut ukuran, daya dan penggeraknya

Ditinjau dari daya penggerak dan ukurannya, mesin bubut dikelompokan menjadi :

1. Mesin bubut ringan
Mesin bubut ringan adalah mesin bubut dengan daya dan ukuran serta bobot yang ringan. Mesin bubut ringan biasanya diletakan di atas meja atau bangku, sehingga disebut mesin bubut bangku. Disamping itu, ada pula mesin bubut ringan dengan kali yang dipasang di atas lantai sehingga disebut mesin bubut lantai.

2. Mesin bubut sedang
Mesin atau sedang adalah mesin bubut yang mempunyai daya dan kapasitas serta ukuran sedang. Mesin bubut sedang ini, digunakan untuk memperbaiki atau memproduksi peralatan-peralatan teknik yang mempunyai ukuran panjang yang sedang. Sebagaimana pada mesin bubut ringan, mesin bubut sedang terdiri atas mesin bubut bangku dan mesin bubut lantai. Pada mesin bubut sedang dimungkinkan untuk membubut produk yang mempunyai benda kerja dengan bentuk yang lebih bervariasi. Misalnya bentuk ukir atau bentuk lain yang tidak dapat dilaksanakan pada bubut ringan.

3. Mesin bubut standar
konstruksi mesin bubut standar mempunyai ukuran lebih besar dan mempunyai peralatan yang lebih lengkap dibandingkan dengan mesin ringan maupun mesin bubut sedang. Mesin atau standar digunakan untuk membuat produk atau memperbaiki peralatan-peralatan teknik dengan tingkat kelaparan yang standar.
Ditinjau dari transmisi dan daya penggerak pada sumbu utamanya, mesin atau standar terbagi 3 jenis yaitu :
a. Mesin bubut standar dengan transmisi roda sabuk
b. Transmisi roda rantai
c. Transmisi roda gigi

4. Mesin atau khusus
Mesin bubut khusus adalah mesin bubut yang dapat digunakan untu membuat atau memperbaiki alat-alat teknik yang tidak dapat dikerjakan pada mesin bubut standar. Mesin bubut khusus terbagi beberapa jenis lagi yang diantaranya adalah :
a. Mesin bubut berakar panjang
b. Mesin bubut carrousel
c. Mesin bubut revolver
d. Mesin bubut poros engkol
e. Mesin bubut copy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar